Jalin silaturahmi bersama komunitas motor, Waka polres Pelalawan gelar sahur On The Road

PELALAWAN ( Otda Riau) Jalin silaturahmi di bulan suci Ramadhan 1445 H Polres Pelalawan gelar acara Sahur On the Road bersama Komunitas Motor. Acara sahur on the road berlangsung di di Pos Pengamanan operasi tertib Ramadhan lancang Kuning 2024, jalan lintas timur kota Pangkalan kerinci
Jumat (15/3/2024) pukul 03.30 Wib.

Acara silaturahmi melalui giat sahur on the road di hadiri serta di pimpin Waka Polres Pelalawan Kompol I Komang Aswatama, SH., S.I.K bersama Paguyuban Bikers
Pelalawan.

Hadir pada acara tersebut Kabag Ops Polres Pelalawan Kompol Maison, SH,Kasat Lantas AKP.Akira Ceria SIK.MM, Kasat Intel Akp. Julhendra.SH.MH, Personil Pengamanan Pos Pengamanan Tertib Ramadhan 2024 serta Komunitas Pencinta Motor (Bikers) kota Pangkalan Kerinci.

Acara di awali dengan silaturahmi dan makan sahur bersama Personil Polres Pelalawan bersama Komunitas Motor Pelalawan, suasana keakraban terjalin sambil menikmati santap sahur.
Di sela sela silaturahmi tersebut Waka Polres Pelalawan menyampaikan bahwa
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Cooling System guna Menciptakan suasana Kondusif Selama Bulan Ramadhan 1445 H sambil Memberikan Himbauan kepada masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan berlalu lintas dan mengajak keluarga untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, hal itu bertujuan untuk menciptakan Kamseltibcar lantas  yang aman dan kondusif serta menciptakan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam upaya mengurangi angka pelanggaran serta korban kecelakaan lalu lintas di kabupaten Pelalawan.

” Saya menghimbau kepada rekan rekan Komunitas Motor untuk selalu mematuhi Peraturan Lalu lintas, apa lagi saat bulan suci ramadhan ini mari kita saling menghargai saudara kita yang sedang melaksanakan ibadah, hindari kebut kebutan di jalan terutama di lingkungan tempat tinggal masyarakat, dengan selalu mematuhi Peraturan lalu lintas di harapkan angka pelanggaran dan kecelakaan Lalu lintas di Kabupaten Pelalawan dapat kita hindari”.Terang Waka Polres Pelalawan.

Ditambahkannya bahwa saat ini kita berada di bulan suci ramadhan tentunya tidak lama lagi kita akan menghadapi Hari raya idul Fitri 1445 H, Mengingat wilayah kabupaten Pelalawan berada di jalur lintas timur Sumatra tentunya aktifitas dan mobilisasi kendaraan Baik barang ataupun penumpang akan semakin tinggi untuk itu kembali saya ingatkan untuk selalu berhati hati dalam berkendara di jalan raya dan mari sama sama kita ciptakan Cooling System di kabupaten Pelalawan dengan selalu mematuhi peraturan lalu lintas di jalan raya sehingga akan tercipta suasana tertib di jalan raya.Tutup Kompol. I.Komang Aswatama.** ( ontuo daus)

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours